Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Inilah Kondisi Bandara Haluoleo Kendari Sulawesi Tenggara Dan Hotel Dekat Bandara

Bandara Haluoleo menjadi gerbang utama untuk bisa masuk ke Kota Kendari Sulawesi Tenggara jika Anda menumpang Pesawat Terbang.

Bandara Haluoleo terletak di Jl. Bandara Haluoleo, Ambaipua, Ranomeeto, Kabupaten Konawe Selatan, Sulawesi Tenggara 93372 dan secara administratif bahwa posisi Bandar Udara Internasional Haluoleo berada di Kabupaten Konawe Selatan, Sulawesi Tenggara, Indonesia. 

Berdasarkan catatan sejarah, pada mulanya Bandara Haluoleo Kendari Sulawesi Tenggara bernama Bandara Wolter Monginsidi.

Berikut Lokasi Google Maps Bandara Haluoleo Kendari :


Bandara Haluoleo Kendari berjarak sekitar 20 KM dari Pusat Kota Kendari dengan titik awal Lippo Plaza Kendari. Berikut Rute Google Maps Dari Lippo Plaza Kendari menuju Bandara Haluoleo Kendari :

Kemudian untuk tempat menginap atau Hotel dekat Bandara Haluoleo, terdapat salah satu Hotel paling dekat dengan Bandara Haluoleo Kendari adalah Hotel Wonua Monapa yang hanya berjarak sekitar 4 KM dari Bandara Haluoleo Kendari.

Berikut Lokasi Google Maps Hotel Wonua Monapa :

Hotel Wonua Monapa juga bisa di pesan secara online melalui Aplikasi Agoda serta Traveloka. suasana di sekitar Hotel Wonua Monapa sangat sejuk dan asri dengan fasilitas lengkap seperti Taman dan juga Kolam Renang.

Kali ini di penghujung tahun 2021, saya mengunjungi Bandara Haluoleo Kota Kendari Sulawesi Tenggara dan berikut ini adalah Video Kondisi Bandara Haluoleo Kendari Sulawesi Tenggara di penghujung Tahun 2021 dari Channel YouTube Deni Anggoleta :

Bandara Haluoleo Kota Kendari Sulawesi Tenggara saat ini semakin maju dan berkembang pesat. bahkan untuk saat ini di sekitar Ruang Tunggu Bandara Haluoleo sudah terdapat fasilitas Supermarket dari Indomaret.

Saat saya berkunjung, suasana Bandara Haluoleo Kota Kendari Sulawesi Tenggara tidak terlalu ramai karena masih pagi.


Kota Kendari Sulawesi Tenggara merupakan Kota yang terus membangun hingga saat ini banyak sekali kemajuan yang ada di sekitar kota. namun untuk tempat wisata, memang lebih banyak di dominasi berada di luar Kota Kendari seperti di daerah Kabupaten Konawe Selatan dan Kolaka.

Posting Komentar untuk "Inilah Kondisi Bandara Haluoleo Kendari Sulawesi Tenggara Dan Hotel Dekat Bandara"